#hukumuntukrakyat

Ikuti Kami

Workshop Penelitian Sosio-Legal & Bimbingan Penyusunan Skripsi dan Tesis

Realitas sosial, pelanggaran hak, dan ketidakadilan di masyarakat, banyak menggugah kegelisahan para akademisi dan mahasiswa hukum untuk menuangkannya dalam penelitian hukum. Namun metode penelitian yuridis-normatif saja kadang dirasa tidak cukup dalam menganalisa dan menjawab keadaan tersebut. Oleh karenanya diperlukan suatu kajian sosiolegal, yang secara lebih kontekstual dapat menjawab kebutuhan akan keadilan substansif.

Di sisi lain, kurikulum di Fakultas Hukum belum banyak yang mengajarkan metode penelitian sosiolegal, secara khusus dalam pendidikan hukum. Sehingga banyak mahasiswa sarjana dan pascasarjana di berbagai universitas, yang tertarik untuk mengulas topik/masalah keadilan sosial, membutuhkan pemantapan dan bimbingan dalam mempersiapkan proposal tugas akhirnya.

Berdasarkan hal itu, Perkumpulan HuMa Indonesia (HuMa) bekerja sama dengan HMI Komisariat Fakultas Hukum Universitas Indonesia dan Himpunan Mahasiswa Business Law BINUS University, membuka kesempatan kepada mahasiswa hukum Program S1 dan S2, yang sedang mempersiapkan proposal tugas akhir, atau yang tertarik untuk menulis karya ilmiah (skripsi/tesis) dengan tema-tema keadilan sosial, untuk mendaftarkan diri dalam kegiatan “Workshop Penelitian Sosio-Legal & Bimbingan Penyusunan Proposal Skripsi dan Tesis”.

 

Jika anda tertarik dan membutuhkan informasi lengkap mengenai pelaksanaan kegiatan, silahkan unduh di sini.

 

0 Komentar

Loading...

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Form bertanda * harus diisi.